Minggu, 12 Agustus 2018

Penambal Gulita


Banda aceh, maret 2009

Penambal Gulita
Oleh Ramadhan

Dari barat ia menatap bumi dengan senyuman
Menatap alam yang manis
Mensensor insan yang berkelana
Mengajak pepohonan bercengkrama dengannya

Bumi panik…
Tatkala ia berdiri tegak
Kemarahannya mengagetkan seluruh jagad
Memanggang wajah yang merah
Mengeringkan samudra yang luas

Dia…
Tetap nongkrong, melotot sang penghuni yang berpijak di bumi Ilahi
Subhanallah…sinarnya yang tajam menembus dan menambal gelapnya gulita

Perlahan redup, seakan ke peraduannya
Petangpun hadir
Sinarnya kembali menawan alam yang manis dengan sejuta pesona
Alam tersenyum memeluk sinar tembaga

Mengapa alam bersedih?
Sinar sang surya meredupkan petang
Membawa lari emas yang bercahaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dinamika Atmosfer

 Atmosfer adalah lapisan udara yang menyelimuti bumi. Untuk belajar lebih lanjut, silakan akses pada https://bit.ly/HandoutAtmosfer . Semoga...